Heru Sosialisasikan Empat Pilar ke Warga Kusan Hilir

SEPUTARAN.ID, KOTABARU – Anggota MPR RI H. Heru Widodo, S.Psi menegaskan Indonesia sebagai bangsa yang besar dari sisi geografis dan jumlah penduduk yang berasal dari berbagai suku bangsa memerlukan perekat untuk masyarakat. Ia menyatakan, Empat Pilar Kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika adalah perekat persatuan tersebut. “Kita dianugerahi alat pemersatu untuk […]

Dec 4, 2023 - 20:56 Wita
 2
Heru Sosialisasikan Empat Pilar ke Warga Kusan Hilir

SEPUTARAN.ID, KOTABARU – Anggota MPR RI H. Heru Widodo, S.Psi menegaskan Indonesia sebagai bangsa yang besar dari sisi geografis dan jumlah penduduk yang berasal dari berbagai suku bangsa memerlukan perekat untuk masyarakat.

Ia menyatakan, Empat Pilar Kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika adalah perekat persatuan tersebut.

“Kita dianugerahi alat pemersatu untuk merajut persamaan persepsi kebangsaan untuk membangun bangsa, yakni Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika atau biasa disebut Empat Pilar MPR,” jelas Heru saat gelar sosialisasi Empat Pilar di Tarjun, Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Kotabaru,Sabtu (2/12/2023).

Ia mengungkapkan, salah satu unsur dari Empat Pilar itu adalah Pancasila. Ia menekankan Pancasila merupakan Ideologi dan dasar negara yang harus dijunjung tinggi.

“Tujuan pelaksanaan sosialisasi ini adalah untuk menggali nilai-nilai yang terkandung dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.  Diharapkan masyarakat dapat memahami secara utuh, menyeluruh dan berkelanjutan. Kegiatan ini nantinya diharapkan bisa menjadi dasar dalam mewujudkan visi dan misi Indonesia ke depan lebih maju dan bermartabat,” ungkapnya.

Menurutnya, sosialisasi ini dilandaskan pada cita-cita negara Indonesia, salah satunya adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

Atas dasar itulah sosialisasi menjadi begitu penting. Karena melalui kegiatan ini dapat membentuk manusia Indonesia yang berkualitas, maju, unggul, berakhlak mulia dan berdaya saing tinggi sebagai modal utama dalam pembangunan bangsa.

“Pemahaman dan implementasi terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar negara harus selalu ditumbuh kembangkan. Untuk mewujudkan cita-cita masa depan Indonesia yang lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera, adil, makmur serta menjadi negara yang berdaulat dan bermartabat,” tukasnya. (putza/smr)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow