Peresmian SPPG di Kalsel, Kapolri Dorong Sinergi Polri dan Petani
Mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) di Kalimantan Selatan, Kamis (21/08/2025).
KABARKALSEL.COM, BANJARBARU - Mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) di Kalimantan Selatan, Kamis (21/08/2025).
Dikutip dari siniar Divisi Humas Polri, SPPG yang diresmikan langsung oleh Kapolri tersebut dikelola Polda Kalsel dan Polres Tanah Bumbu.
Dilanjutkan peresmian gedung baru Mako Polda Kalsel dan Gerakan Pangan Murah (GPM), serta bakti sosial dan bakti kesehatan.
Dalam kesempatan yang sama, juga dilaksanakan ground breaking 10 SPPG secara daring di Polresta Banjarmasin, Polres Banjarbaru, Polres Banjar, dan Polres Kotabaru.
Kemudian Polres Balangan, Polres Barito Kuala, Polres Tanah Laut, Polres Hulu Sungai Utara, Polres Hulu Sungai Tengah, dan Polres Hulu Sungai Selatan.
Selain SPPG yang sudah diresmikan dan masih peletakan batu pertama, SPPG Polres Tabalong dan Polres Tapin sedang dalam tahap pembangunan.
Sementara bakti kesehatan yang dilakukan di Mako Polda Kalsel di antaranya pemeriksaan gigi, mata, hingga pemeriksaan umum. Juga dilaksanakan pembagian 100 kacamata dan pengobatan gratis untuk masyarakat.
Masih di Mako Polda Kalsel, juga digelar pembagian sembako dan ikan segar kepada 5.000 penerima manfaat, serta kegiatan pasar murah yang menjual beras dan minyak goreng dengan harga miring.
Diketahui Polri memiliki 458 SPPG yang tersebar di berbagai provinsi dan kota/kabupaten. Sedangkan total estimasi penerima manfaat mencapai 1,6 juta orang dan menyerap tenaga kerja sebanyak kurang lebih 22.900 orang.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan inspeksi Gerakan Pangan Murah (GPM) dan bakti kesehatan di Mako Polda Kalimantan Selatan. Foto: Divisi Humas Polri
Dari sekian ratus unit, sebanyak 49 SPPG telah beroperasi. Kemudian 21 SPPG masih dalam tahap operasional, 378 SPPG masih dibangun dan 10 SPPG baru saja dilakukan groundbreaking.
Pencapaian tersebut diapresiasi Kapolri, selain pengembangan lahan budidaya jagung seluas 12 hektare dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.
"Kinerja yang dibukukan menjadi ekosistem bagus. Selain membuka lapangan kerja, hal tersebut bisa mendukung program-program pemerintah,” tutur Listyo.
Listyo juga berpesan kepada Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan agar terus menjaga sinergi antar institusi pemerintah, serta bekerja sama dengan masyarakat, khususnya petani.
“Saya meminta untuk terus bekerja sama dengan masyarakat, kelompok tani, dan seluruh elemen yang bisa diajak untuk berkontribusi dalam mendukung program-program utama pemerintah,” tegas Listyo.
Turut mendampingi Kapolri adalh Dankorbrimob Polri Komjen Imam Widodo, AS SDM Kapolri Irjen Anwar, Kadivpropam Polri Irjen Abdul Karim, dan Kadivhumas Polri Irjen Sandi Nugroho.
Kemudian Kakorlantas Irjen Agus Suryonugroho, Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Edy Murbowo, dan Wakasatgas MBG Polri Irjen Nurworo Danang.
Selain Kapolda Kalsel, Kapolri juga disambut Gubernur H Muhidin, Kasdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Ari Aryanto, Ketua DPRD Kalsel H Supian HK, Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Ilham Yunus, dan Forkopimda.