Tampil Full Team, Timnas Indonesia Gagal Teluk Lebanon
Tampil dengan kekuatan penuh, Timnas Indonesia harus puas diimbangi Lebanon dalam FIFA matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (08/09/2025) malam.
KABARKALSEL.COM, SURABAYA - Tampil dengan kekuatan penuh, Timnas Indonesia harus puas diimbangi Lebanon dalam FIFA matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (08/09/2025) malam.
Indonesia kembali tampil dengan skema empat bek dengan duet Kevin Diks dan Jay Idzes di tengah. Sementara Ricky Kambuaya dan Stefano Lilipaly menjadi duet gelandang tengah.
Mengetahui lawan tampil sedemikian rupa, Lebanon lebih banyak bertahan dan sesekali melakukan serangan balik. Salah satunya terjadi di menit 17 melalui Mohamad Haidar.
Lebanon juga tidak segan bermain keras. Miliano Jonathans sempat mengerang kesakitan, setelah ditekel Hussein Sharafeddine di menit 26. Beruntung pemain FC Utrecht ini tak mengalami cedera.
Salah satu peluang terbaik Indonesia dicatatkan di menit 37, ketika Miliano Jonathans melakukan aksi individu dari sisi kanan dan melepas umpan silang. Namun tandukan Mauro Zijlstra masih belum tepat ke sasaran.
Mengawali babak kedua, Lebanon langsung menggebrak melalui sepakan first time Karim Darwich. Untungnya kiper Emil Audero berhasil mengantisipasi si kulit bundar.
Selanjutnya Indonesia kembali menguasai permainan. Kevin Diks mendapatkan peluang melalui bola muntah yang jatuh ke luar kotak penalti. Akan tetapi sepakan Diks masih melambung dari sasaran.
Stefano Lilipaly yang diturunkan sebagai starter, juga mendapatkan peluang emas usai dapat bola muntah dari halauan lawan. Pun tembakan pemain Dewa United ini masih jauh dari gawang.
Memasuki menit 50, Indonesia melakukan pergantian. Patrick Kluivert memberikan debut untuk Adrian Wibowo untuk menggantikan Stefano Lilipaly.
Dalam waktu bersamaan, juga dimainkan Eliano Reijnders, Marselino Ferdinan dan Calvin Verdonk untuk menggantikan Ricky Kambuaya, Mauro Zijlstra dan Thom Haye.
Timnas Indonesia dapat peluang emas untuk unggul di menit 74 melalui sepakan melengkung Miliano Jonathans dari sisi kanan. Pun kembali arah bola belum tepat sasaran.
Hingga pertandingan berakhir, skor tidak berubah. Selanjutnya Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi di kualifikasi putaran keempat Piala Dunia 2026 zona Asia yang digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis (09/10/2025).
Adapun hasil 0-0 melawan Lebanon menghasilkan 0,17 poin tambahan untuk Timnas Indonesia. Namun posisi Garuda dalam ranking FIFA naik tipis dari 1,157.80 menjadi 1,157.97 angka, sehingga masih tertahan di peringkat 117 dunia.