Atletik Tambah Medali Emas Kalsel di Porwanas XIV

Emas kembali diperoleh Kalimantan Selatan di Porwanas XVI. Giliran atletik yang menjadi penyumbang medali untuk tuan rumah, Kamis (22/8).

Aug 22, 2024 - 19:31 Wita
Aug 23, 2024 - 11:14
Atletik Tambah Medali Emas Kalsel di Porwanas XIV
Lari nomor estafet 4x100 meter mix ikut menyumbangkan emas untuk Kalsel di Porwanas XIV. Foto: Antara

KABARKALSEL.COM, BANJARMASIN - Emas kembali diperoleh Kalimantan Selatan di Porwanas XIV. Giliran atletik yang menjadi penyumbang medali untuk tuan rumah, Kamis (22/8).

Emas diperoleh dari nomor estafet 4x100 meter mix yang dipertandingkan di Stadion Lambung Mangkurat Banjarmasin.

Kalsel yang diperkuat Firman, Ariffin Noor, Ahdalena dan Irma Dahliana membukukan tercepat 1 menit 06,64 detik.

Mereka mengungguli Lampung yang finis dengan waktu 1 menit 07 detik. Disusul Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur sebagai peraih perunggu bersama.

"Alhamdulillah atletik menambah perolehan medali emas. Total sudah 3 emas," papar Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie, dikutip dari Antara.

"Sedianya persaingan di cabang atletik cukup ketat. Namun Kalsel bisa membuktikan juga punya potensi atlet atletik," imbuhnya.

Atletik juga mempertandingkan nomor lari 5.000 meter putra, lari 3.000 meter putra dan estafet 4x100 meter mix.

Dari nomor 5.000 meter putra, Firman hanya mampu finis urutan sembilan dengan catatan waktu 32 menit 55,27 detik. Adapun emas diraih Zulkarnain dari Nusa Tenggara Barat dengan catatan waktu 21 menit 44,18 detik.

Sedangkan nomor lari 3.000 meter putra batal dilombakan lantaran diprotes semua peserta. Penyebabnya Jawa Barat menurunkan atlet profesional yang bukan wartawan.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow