Dukung Kelancaran Haul Guru Sekumpul, Julong Group Bersihkan Bahu Jalan Sungai Bamban-Jejangkit Pasar
Mengantisipasi kecelakaan lalu lintas, Julong Group melalui PT Putra Bangun Bersama (PBB) membersihkan rumput liar di bahu jalan sepanjang Handil 5 Desa Sungai Bamban, Kecamatan Rantau Badauh, hingga Desa Jejangkit Pasar, Kecamatan Jejangkit.
KABARKALSEL.COM, MARABAHAN - Mengantisipasi kecelakaan lalu lintas, Julong Group melalui PT Putra Bangun Bersama (PBB) membersihkan rumput liar di bahu jalan sepanjang Handil 5 Desa Sungai Bamban, Kecamatan Rantau Badauh, hingga Desa Jejangkit Pasar, Kecamatan Jejangkit.
Menggunakan tractor slasher, pembersihan dilakukan di area-area yang mengalami penyempitan akibat rumput liar di kiri dan kanan bahu jalan.
Kondisi tersebut kerap mengganggu visibilitas pengendara, sekaligus meningkatkan risiko kecelakaan, terutama jam-jam rawan.
"Kegiatan tersebut merupakan bagian Corporate Social Responsibility (CSR), khususnya aspek pelayanan sosial, keselamatan masyarakat, serta dukungan terhadap kegiatan keagamaan dan budaya lokal," papar Vice Director Julong Kalsel, Rahmad Ade Hidayatullah, Rabu (26/11/2025).
Selain meningkatkan kenyamanan bertransportasi, pembersihan juga merupakan bentuk dukungan Julong Group menjelang momen 5 Rajab di Sekumpul, Banjar, atau haul ke-21 KH Zaini bin Abdul Ghani.
Diketahui jalan-jalan di Sungai Bamban dan Jejangkit Pasar menjadi salah satu pilihan jemaah haul menuju Sekumpul maupun sebaliknya, khususnya pengguna sepeda motor.
“Kami berharap pembersihan itu dapat membantu masyarakat dalam meningkatkan keselamatan berkendara, sekaligus mendukung kelancaran haul Guru Sekumpul," tegas Rahmad.
"Lebih jauh lagi, Julong Group akan terus berkomitmen berkontribusi positif dalam pembangunan sosial di Kalimantan Selatan,” tambahnya.
Sementara pemerintah kecamatan dan masyarakat setempat menyambut baik kegiatan tersebut, sekaligus memberikan apresiasi kepada PT PBB atas kontribusi nyata.
"Kami berterimakasih kepada Julong Group melalui PT PBB, karena sudah membantu melakukan pembersihan jalan," sahut Mang Yadi, warga setempat yang sekaligus relawan haul.