Tanpa Juara Bertahan, Inilah List Lengkap Rider Mancanegara di Uncle Hard Enduro 2024
Meski minus juara bertahan, atmosfer kompetisi di kelas international pro Uncle Hard Enduro 2024, 9 hingga 11 Agustus di Kiram Park, Banjar, diyakini tidak menurun.
KABARKALSEL.COM, BANJARBARU - Meski minus juara bertahan, atmosfer kompetisi di kelas international pro Uncle Hard Enduro 2024, 9 hingga 11 Agustus di Kiram Park, Banjar, diyakini tidak menurun.
Hingga hari terakhir registrasi, tidak tertera nama Teodor Kabakchiev Smilenov. Diketahui crosser Bulgaria ini merupakan jawara Uncle Hard Enduro 2022 dan 2023.
Padahal beberapa pekan sebelumnya, Kabakchiev berpartipasi di Hiu Selatan Hard Enduro yang merupakan rangkaian World Enduro Super Series (WESS) di Pantai Teluk Penyu, Cilacap, 5 hingga 7 Juli 2024.
Kendati demikian, ketidakhadiran Kabakchiev tampaknya dapat terobati dengan partisipasi total 22 crosser dari mancanegara.
Puluhan crosser mancanegara itu terbagi menjadi empat tim. Dimulai dari Team Jarvis yang akan digawangi Graham Jarvis (Inggris), Turbat Purevbat (Mongolia), Nam Ki Lee (Korea Selatan), Alejandro Medina (Spain), Giorgi Gakheledze (Georgia) dan Danilla Chernyaev (Rusia).
Kemudian Mario Roman Team yang berkekuatan Mario Roman (Spanyol), Eloi Salsench (Spanyol), Francesco Moret (Spanyol), Lenny Geretzky (Jerman), Alberto Aranburu (Spanyol) dan Antonio Saenz (Spanyol).
Selanjutnya Gomez Team dengan formasi Alfredo Gomez (Spanyol), Marc Font Torres (Andorra), Xose Anxo Ares Torres (Spanyol) dan Niko Mateo Piazza (Amerika Serikat).
Termasuk Graham Jarvis, Rider 11 Negara Siap Meramaikan Uncle Hard Enduro 2024
Sedangkan Sandra Gomez, Peru Irazola Arbulu, Matthew Green, Wade Young, Dieter Rudolf dan Michael Walkner akan berjuang sendiri alias individual.
"Selain kelas internasional pro, ratusan crosser sudah mendaftarkan diri di kelas national pro, local open, local hobby dan 40 up," jelas Wakil Ketua Panitia Uncle Hard Enduro 2024, Ashadi, Kamis (8/8).
"Sementara lintasan juga sudah siap 100 persen. Trek enduro class memiliki panjang sekitar 5 kilometer dengan obstacle yang berbeda-beda," sambungnya.
Tidak hanya enduro, penyelenggara juga membuka fun adventure untuk meramaikan dan menambah keseruan pencinta trail.
Kemeriahan Uncle Hard Enduro 2024 semakin lengkap dengan penampilan band Kotak dan Aftershine. Semua rangkaian kegiatan ini bisa ditonton secara cuma-cuma.
Berikut rider mancanegara di kelas international pro Uncle Hard Enduro 2024:
- Mario Roman (Sherco Factory/Spanyol)
- Graham Jarvis (Jarvis Racing/Inggris)
- Nam Ki Lee (Jarvis Racing/Korea Selatan)
- Alfredo Gomez (Rieju Factory/Spanyol)
- Francesco Moret (Sherco Factory/Spanyol)
- Sandra Gomez (Zona Paddock/Spanyol)
- Peru Irazola Arbulu (Zona Paddock/Spanyol)
- Dieter Rudolf (X Grip/Austria)
- Matthew Green (Rigo Racing/Afrika Selatan)
- Alberto Aranburu (Sorry Bro 74/Spanyol)
- Lenny Geretzky (Sorry Bro 74/Jerman)
- Eloi Salsench (Sorry Bro 74/Spanyol)
- Antonio Saenz (Sorry Bro 74/Spanyol)
- Alejandro Medina (Jarvis Racing/Spanyol)
- Michael Walkner (GasGas Factory/Austria)
- Turbat Purevbat (Jarvis Racing/Mongolia)
- Giorgi Gakheladze (Speedwells/Georgia)
- Danilla Chernyaev (Rock'N Ride/Georgia)
- Xose Anxo Ares Torres (Super Enduro/Spanyol)
- Niko Mateo Piazza (Rieju Factory/Amerika Serikat)
- Wade Young (Sherco Factory/Afrika Selatan)
- Marc Font Torres (Zona Paddock/Andorra)
What's Your Reaction?