Bantu Lepas Kepenatan, Pemkab Batola Jamu Penyelenggara Pemilu di Warung Gratis
Demi mengurangi kepenatan petugas penyelenggara Pemilu 2024, Pemkab Batola menyediakan warung gratis di hari pencoblosan 14 Februari mendatang.
KABARKALSEL.COM, MARABAHAN - Demi mengurangi kepenatan petugas penyelenggara Pemilu 2024, Pemkab Barito Kuala (Batola) menyediakan warung gratis di hari pencoblosan 14 Februari mendatang.
Warung tersebut dapat disinggahi semua yang terlibat dalam penyelenggaraan, baik Panitia pemilihan Kecamatan (PPK), Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), hingga Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) di kecamatan.
"Sebagai apresiasi atas kinerja KPU dan Bawaslu Batola, kami akan menyiapkan warung gratis untuk penyelenggara dan semua yang bertugas," ungkap Penjabat Bupati Batola, Mujiyat, Minggu (11/2).
"Makanya lokasi warung gratis dipilih yang mudah dijangkau. Juga diharapkan selama hari pemilihan dan perhitungan suara diliputi suasana kerja yang nyaman," sambungnya.
Diketahui tiga hari menjelang pencoblosan Pemilu 2024, Minggu (11/2), KPU Batola memastikan telah mendistribusikan semua logistik ke 17 kecamatan.
Sementara Bawaslu Batola telah memastikan kesiapan pengawasan. Ditandai dengan pelaksanaan apel siaga yang diikuti pelepasan Alat Peraga Kampanye (APK).
Adapun jumlah TPS di Batola sebanyak 1.084 unit dengan rincian 1.081 TPS umum dan 3 TPS khusus di Rutan Marabahan, kampus Universitas Muhammadiyah (UM) Banjarmasin dan Handil Barabai di Kecamatan Barambai.
What's Your Reaction?