Madinda Diganjar Kartu Merah, Barito Putera Diimbangi Malut United
Diwarnai kartu merah, Barito Putera harus puas berbagi poin dengan Malut United dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (08/03/2025).

KABARKALSEL.COM, MARTAPURA - Diwarnai kartu merah, Barito Putera harus puas berbagi poin dengan Malut United dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (08/03/2025).
Malut United yang bermain agresif selepas kickoff, lebih dulu mencetak gol di menit 3 melalui aksi Yance Sayuri.
Gol berawal dari keberhasilan mereka merebut bola di sektor kiri pertahanan Barito. Selanjutnya bola dikuasai Jonathan Bustos dan dioper ke kanan.
Yance Sayuri yang berlari tanpa kawalan, langsung meneruskan umpan Bustos dengan tendangan mendatar ke kanan gawang.
Barito berhasil menyamakan kedudukan di menit 37 melalui Matias Mier. Lepas dari jebakan offside, Mier dengan leluasa mengontrol umpan Murilo Mendes, sebelum melepas tembakan.
Memasuki babak kedua, Malut United kembali tampil agresif dengan mengandalkan umpan pendek dan serangan balik cepat.
Beberapa kali lini belakang Barito Putera melakukan kesalahan yang nyaris berujung gol, tetapi mereka tetap mampu menjaga skor tetap imbang.
Yance Sayuri berpeluang membuat brace di menit 62, seandainya mampu menyelesaikan umpan Yakob Sayuri dari kiri lapangan.
Dalam upaya mencari gol kemenangan, Barito Putera malah kehilangan Levy Madinda. Gelandang kelahiran Gabon ini mendapat kartu merah di menit 81, setelah melanggar Wbeymar Angulo.
Sementara Malut terus menekan dan berupaya memanfaatkan 8 menit injury time. Namun hingga pertandingan berakhir, skor imbang tidak berubah.
Hasil tersebut membuat Barito Putera tetap berada di peringkat 13 klasemen sementara dengan 28 poin dari 25 pertandingan. Setidaknya Laskar Antasari masih unggul 6 poin dari zona degradasi.
Sedangkan Malut United juga bertahan di peringkat 7 dengan 39 poin, dan belum terkalahkan dalam 7 pertandingan terakhir.
What's Your Reaction?






