Pelayang Batola Ikuti Festival Layang-layang Dunia di Malaysia
Pengalaman berharga diperoleh empat pelayang Barito Kuala (Batola), karena diundang untuk tampil di World Kite Festival 2024 di Pasir Gudang, Malaysia, 24 hingga 3 Maret.
KABARKALSEL.COM, MARABAHAN - Pengalaman berharga diperoleh empat pelayang Barito Kuala (Batola), karena diundang untuk tampil di World Kite Festival 2024 di Pasir Gudang, Malaysia, 24 hingga 3 Maret.
Mereka bergabung bersama perwakilan dari 22 provinsi lain di Indonesia untuk mempertontonkan kebolehan, sekaligus memperkenalkan layang-layang khas daerah masing-masing di Negeri Jiran.
Pelaksanaan event tahunan itu semakin meriah, karena juga diikuti 130 peserta dari 39 negara seperti Singapura, Jerman, Jepang, China, Selandia Baru, Thailand, Inggris, dan Argentina.
"Alhamdulillah kami mendapatkan kesempatan melihat langsung antusiasme dunia internasional terhadap layang-layang," papar Ade Sofyan Mardan, salah seorang pelayang Batola.
Dalam lawatan ke Malaysia, pelayang Batola juga didampingi Ketua Persatuan Layang-layang Indonesia (Pelangi) dan Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporbudpar) Batola,
"Melalui World Kite Festival 2024, kami juga mendapatkan pengalaman baru tentang pelaksanaan sebuah event layang-layang," imbuh Ade.
Mengusung tema Budaya Dinamis, Pasir Gudang World Kite Festival 2024 diselenggarakan Pemerintah Kota Pasir Gudang (MBPG) dan Persatuan Layang-Layang Johor (PPJ).
Penyelenggara juga berkolaborasi dengan Politeknik Ibrahim Sultan (PIS) untuk menampilkan pertunjukan stunt kite.
Tidak cuma layang-layang, Pasir Gudang World Kite Festival 2024 diramaikan kegiatan antara lain lighted drone competition, silat competition, village feast, penampilan artis tamu, lomba mewarnai, pameran dan booth penjualan.
What's Your Reaction?