PT LIB Revisi Putusan, Liga 1 Kembali Bergulir Mulai 15 April 2024

Klub kontestan Liga 1 musim 2023/2024 tidak perlu menunggu waktu terlalu lama untuk kembali berlaga. 

Apr 4, 2024 - 23:20 Wita
Apr 4, 2024 - 23:21
PT LIB Revisi Putusan, Liga 1 Kembali Bergulir Mulai 15 April 2024
Pertandingan Barito Putera versus RANS Nusantara di putaran pertama Liga 1 musim 2023/2024. Foto: CNN

KABARKALSEL.COM, JAKARTA - Klub kontestan Liga 1 musim 2023/2024 tidak perlu menunggu waktu terlalu lama untuk kembali bertanding. 

Meski akan bertabrakan dengan Piala Asia U-23 2024 di Qatar, Liga 1 dipastikan kembali bergulir mulai 15 April 2024. 

Hal tersebut diputuskan PT Liga Indonesia Baru (LIB) setelah menggelar pertemuan daring dengan para pemilik klub Liga 1 musim 2023/2024, Kamis (4/4). 

“Dalam club owner's meeting ini, kami mencari win-win solution untuk semua pihak," ungkap Direktur Utama LIB, Ferry Paulus, dalam keterangan tertulis.

"Akhirnya diputuskan bahwa pekan ke-31 Liga 1 musim 2023/2024 akan kembali bergulir mulai 15 April 2024," sambungnya.

Dijelaskan bahwa pengambilan keputusan itu telah mempertimbangkan banyak hal. Tak heran kalau club meeting pun dilangsungkan sebanyak dua kali.

"Dibahas beberapa opsi pelaksanaan pekan ke-31. Setelah semua memahami dan mempertimbangkan segala situasi, kondisi dan kesiapan klub yang tidak bagus kalau lama menunggu dan harus istirahat, kami memutuskan kompetisi berlanjut 15 April  2024," tambah Ferry.

Baca juga: Penundaan Liga 1 Demi Timnas Indonesia U-23 Bikin Mumet Klub

Sebelumnya PSSI memutuskan lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024 ditunda. Keputusan ini diambil atas pertimbangan kepentingan Timnas Indonesia U-23 yang berkompetisi di Piala Asia U-23 2024 mulai 15 April hingga 3 Mei. 

Selanjutnya pembatalan penundaan Liga 1 langsung dikomunikasikan PT LIB dengan semua klub lewat Surat Nomor 468/LIB-COR/IV/2024.

"Kami meminta kepada klub untuk mempersiapkan pelaksanaan pertandingan sesuai jadwal yang telah ditetapkan agar berjalan dengan baik dan lancar," tutup Ferry.

Sementara berdasarkan jadwal yang beredar, pertandingan Barito Putera versus RANS Nusantara di pekan ke-31 akan digelar 17 April 2024. Lalu 21 April 2024 atau pekan ke-32, Barito dijadwalkan meladeni Persija Jakarta. 

Berikutnya 25 April 2024, Bhayangkara FC yang akan menjadi lawan Barito di pekan ke-33. Sedangkan pertandingan penutup Laskar Antasari dijadwalkan berlangsung 29 April 2024 kontra Persikabo 1973.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow