Pupus Asa Graham Jarvis, Michael Walkner Juarai International Class UHE 2024
Sempat kurang meyakinkan, Michael Walkner dari GasGas Factory menjuarai international class Uncle Hard Enduro (UHE) 2024 di Kiram Park, Banjar, Minggu (11/8).
KABARKALSEL.COM, MARTAPURA - Sempat kurang meyakinkan, Michael Walkner dari GasGas Factory menjuarai international class Uncle Hard Enduro (UHE) 2024 di Kiram Park, Banjar, Minggu (11/8).
Pembalap kelahiran Austria itu finis terdepan di race kedua yang menyuguhkan 8 lap di lintasan sepanjang 5 kilometer. Hasil ini menggenapkan penampilan apik Walkner di race pertama, Sabtu (10/8).
Walkner mengungguli Mario Roman dari Sherco Factory di urutan kedua, serta legenda enduro Graham Jarvis di peringkat ketiga.
Sementara posisi keempat ditempati Francesc Moret, serta Alfredo Gomes yang mengunci podium terakhir lima besar.
Baca juga: Tanpa Juara Bertahan, Inilah List Lengkap Rider Mancanegara di Uncle Hard Enduro 2024
Kemenangan tersebut membalas kegagalan Walkner menjuarai kategori power to power internasional maupun race prolog, Sabtu (10/8).
Mario Roman menjuarai kedua kategori tersebut. Adapun Walkner harus puas dua kali menjadi runner up. Demikian pula Alfredo Gomes di peringkat ketiga.
Pun di edisi 2023, Walkner hanya menempati juara kedua international class di belakang Teodor Kabakchiev Smilenov.
"Saya senang bisa menjuarai UHE 2024. Saya berharap dapat kembali tahun depan, karena lintasan di Kiram Park ini punya tantangan khusus," ungkap Walkner dikutip dari Antara.
Atas keberhasilan itu, Walkner mendapat hadiah uang tunai senilai 4.000 euro atau sekitar Rp69 juta yang diserahkan langsung Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, atau lebih dikenal sebagai Paman Birin.
Sementara Graham Jarvis yang sudah empat kali berpartisipasi di Uncle Hard Enduro, menilai edisi 2024 memiliki lintasan lebih menantang dibanding sebelumnya.
"Saya sudah berpartisipasi empat kali. Salah satu kesulitan yang cukup menantang adalah cuaca, karena sepertinya sekarang semakin terik," tukas Graham Jarvis.
Dari kelas nasional, Farel Huda Hanafi sukses menjadi jawara, sekaligus berhak mengantongi hadiah uang tunai Rp25 juta.
Di lintasan sepanjang 5 kilometer dengan 60 rintangan, rider Hyena KTM Kalsel Javamix asal Jawa Tengah itu mengungguli Wawan Kadri.
Wawan sendiri merupakan juara bertahan di kelas nasional, serta sempat mampu bersaing di kelas internasional.
Baca juga: Termasuk Graham Jarvis, Rider 11 Negara Siap Meramaikan Uncle Hard Enduro 2024
Sedangkan kelas local open memunculkan nama Dadan Andriansah. Crosser Wisata Trail Mag ini pun menggondol hadiah uang tunai Rp30 juta.
Selain uang hadiah yang sudah ditetapkan, Sahbirin juga memberikan hadiah bonus tambahan kepada para pemenang sebagai bentuk apresiasi dan syukur.
"Selamat kepada para juara dan terima kasih semua peserta yang telah berpartisipasi, termasuk 22 crosser dunia dari 12 negara dan panitia," ungkap Sahbirin.
Tidak hanya kelas kejuaraan, UHE 2024 juga diramaikan fun adventure yang diikuti sekitar 1.000 peserta dari berbagai provinsi dan melahap rute sepanjang 55 kilometer.
Berikut hasil lengkap Uncle Hard Enduro (UHE) 2024:
International Class
1. Michael Walkner (Austria/Gasgas Factory)
2. Mario Roman (Spanyol/Sherco Factory)
3. Graham Jarvis (Inggris/Jarvis Racing)
National ClassÂ
1. Farel Huda Hanafi (Jateng/Hyna KTM Kalsel Javamix)
2. Wawan Kadri (Kaltim/Sawit Enduro-Ubas Extreme)
3. Adis Setyawan (Jatim/Wisata Trail MAG)
Local Open
1. Dadan Andriansah (Jabar/Wisata Trail Mag)
2. Rafi Hamdani (Kalsel/Shehzad 465 Kotabaru)
3. Rizki DP (Kalsel/Bru Track Tanah Bumbu)
40 Up
1. A Purnomo (Jogjakarta/Hyena)
2. Durorul Asror (Kalsel/Bru Track)
3. Eko Jagal (Jatim/Hyena KTM Kalsel Javamix)
Kejuaraan Team
1. Hyena KTM Kalsel Javamix A
2. Sawit Enduro
3. Gerombolan Trail 1
What's Your Reaction?