BNNP Kalsel Sita 500 Gram Sabu dari Oknum Anggota Polsek Limpasu Usai Ditembak
Usai dilumpuhkan dengan ditembak, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Selatan menyita 500 gram sabu dari tangan oknum personel Polsek Limpasu berinisial MD.
KABARKALSEL.COM, BARABAI - Usai dilumpuhkan dengan ditembak, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Selatan menyita 500 gram sabu dari tangan oknum personel Polsek Limpasu berinisial MD.
Penangkapan MD dilakukan BNNP Kalsel di Jalan Bintara, Kecamatan Barabai, Hulu Sungai Tengah (HST), Selasa (29/04/2025).
Akibat berusaha kabur penggerebakan, pelaku pun dihadiahi timah panas di bagian selangkangan kaki kanan dan sikut kanan.
"Kami menemukan barang bukti berupa sabu sekitar 500 gram atau 0,5 kilogram dari pelaku yang merupakan anggota Polsek Limpasu," papar Kepala BNNP Kalsel, Brigjen Pol Wisnu Andayana, dikutip dari Antara, Rabu (30/04/2025).
Baca juga: Diduga Miliki Sabu, Oknum Polsek Limpasu HST Diganjar Dua Tembakan
Tidak hanya menangkap pelaku, BNNP Kalsel masih melakukan pengembangan untuk menangkap pemilik modal sabu yang dimiliki MD.
"Anggota kami masih berada di lapangan untuk mengejar si bandar atapun pihak lain yang terlibat jaringan MD," jelas Wisnu.
"Terkait tentang tindakan tegas dan terukur, itu merupakan bentuk komitmen dan keseriusan terhadap pelaku kasus narkotika," tegasnya.